Zaman masa kini baik orang tua, maupun anak muda terutama gen milenial sehari-hari berakhtivitas dengan kendaraan roda dua? Yang mau ke kampus, ke pasar, ke mall, berangkat kerja, kendaraan yang nyaman digunakan adalah motor. Walaupun motor banyak juga jenisnya. Bagaimana cara merawat kendaraan yang dimiliki agar selalu nyaman dikendarai dan juga awet? Ada yang tahu tentang oli? Fungsi oli pada kendaraan? Kita bahas tentang per-oli-an yuk. Oli atau yang dikenal dengan pelumas ini merupakan kebutuhan penting untuk kendaraan. Percaya tidak? Dengan memilih oli yang tepat dan yang terbaik bagi kendaraan akan membuat performa dan juga kendaraan menjadi awet. Jadi jika mau awet kendaraannya salah satunya dengan memilih oli yang terbaik. Seperti Anda yang memilih pasangan hidup yang terbaik juga, ‘kan?
Cari Tahu Tentang Oli Motor Terbaik
Fungsi Oli :
1 Pelumas : untuk melicinkan jalannya mesin.
2. Pembersih : Oli motor juga memiliki fungsi sebagai pembersih kotoran hasil dari gesekan mesin motor.
3. Pelindung : untuk melindungi part agar tidak cepat rusak.
4. Pendingin : Oli mesin pada motor memiliki fungsi pendingin dari panas yang dihasilkan pada proses pembakaran di dalam silinder dan juga panas yang dihasilkan oleh antar komponen pada kendaraan.
5. penutup celah pada dinding permukaan mesin
6. Fluida : memindahkan panas ruang bakar yang berkisar 1000 hingga 1600 derajat celcius ke bagian mesin yang lebih dingin.
7. Mengurangi gesekan : Tak dipungkiri cara kerja mesin motor yaitu saling bergesekan antar komponen satu dengan komponen lainnya yang berada di dalam mesin. Dengan menggunakan oli yang tepat sesuai dengan jenis kendaraan yang dipakai akan mengurangi gesekan pada komponen, karena kalau dibiarkan gesekan terlalu sering maka akan berakibat komponen bagian dalam mesin cepat aus. Jika dibiarkankan maka akan berakibar tenaga motor yang dihasilkan akan berkurang.
8. Perapat atau "Sealing Efect " : pada bagian dalam mesin motor ada celah-celah antara piston dengan silinder, pelumas atau oli ini dapat mengurangi kebocoran, sehingga tekanan hasil pembakaran antara celah piston dan silinder bisa berkurang.
9. Peredam : oli bisa meredam benturan yang terjadi sehingga suara mesin lebih halus dan tidak bising.
10. Sebagai anti karat : dengan memperhatikan pemakaian oli dan segera melakukan service jika oli segera habis, membuat part mesin terawat dengan baik, sehingga tidak terjadi karatan.
Jenis Oli Motor Berdasarkan Pembuatannya
Oli terbagi menjadi beberapa jenis yakni:
1. Oli mineral,
2. Oli synthetic ,
3. Semi synthetic.
Penjelasan :
- Oli mineral dibuat murni dari hasil penyulingan, dari minyak bumi.Keunggulan oli jenis ini adalah lebih tahan penguapan. Namun kekurangannya kekentalan mudah berubah akibat cuaca ekstrem ataupun suhu yang tinggi.
- Sedangkan Oli synthetic atau oli sintetis terbuat dari minyak bumi yang diolah kembali sehingga diperoleh kekentalan yang stabil, juga hasil campuran gas “biasanya berbahan PAO atau Poly Alpha Olefin”.
- Oli semi synthetic atau oli semi sintetis dibuat dengan percampuran oli mineral dan oli sintetis, sangat cocok untuk jenis kendaraan terbaru.
Oli Motor Terbaik
Menurut survey https://my-best.id/116171 sebuah situs yang memperkenalkan rekomendasi produk pilihan My Best, membantu pembacanya untuk membeli produk terbaik.Untuk kategori oli 2019 ini jawara oli motor terbaik adalah Pertamina Enduro Matic SAE-10W-30.
Keunggulan dari oli Pertamina Enduro Matic ini yaitu memudahkan menyalakan mesin motor. Bagi Anda yang punya motor keluaran lama misalnya, pasti sering mengalami kesulitan saat pertama kali menyalakan motor. Apalagi jika cuaca dingin, atau motor tidak digunakan sehari atau berhari-hari, kemudian mesin motor yang dingin ini akan membuat motor sulit dinyalakan. Jika sedang perlu dan ada kebutuhan terdesak pasti kurang nyaman sekali bukan? Punya kendaraan tetapi tidak bisa dipakai saat dibutuhkan. Bagaimana cara mengatasinya? Dengan oli Pertamina Enduro Matic, semua masalah di atas bisa diatasi. Keunggulan lainnya yaitu dapat membersihkan mesin dan juga mengurangi gesekan antar part sehingga nyaman saat berkendara. Satu lagi yang tak kalah penting usia kendaraan Anda tetap awet.
Harga oli motor Pertamina Enduro ini sangat terjangkau untuk seluruh lapisan masyarakat dan kualitas tetap yang terbaik. Begitupun dengan harga oli mobil Pertamina tetap menjadi pilihan karena harga yang bersahabat dan kualitas oli mobil tak diragukan lagi.
Setelah tahu oli terbaik yang tepat untuk kendaraan Anda penting juga nih, sering mengecheck oli. Jika oli masih terlihat bening berarti kendaraan Anda masih bagus performanya. Sedangkan jika oli terlihat berwarna putih susu berarti ada campuran air, segera ke bengkel untuk di periksa ada masalah atau tidak, ada kebocoran atau tidak. Terakhir jika oli berwarna hitam ini pertanda kendaraan memiliki performa yang menurun, lakukan service di bengkel resmi Pertamina Enduro .
Produk Pertamina Enduro
1. Enduro 4T Racing SAE 10W-40 : oli motor yang memiliki kekentalan ganda yang diformulasikan dengan base oil sintetik dan aditif terpilih. Tidak menyebabkan slip.
2. Enduro 4T SAE 20W-50 : Memberikan kemudahan bersirkulasi pada temperature rendah dan tinggi .
3. Enduro Matic-G SAE 20W-40 : Oli motor matic empat langkah. Didesain khusus menggunakan base oil sintetik untuk pengendara dalam kota yang kerap mengalami kemacetan dan kondisi jalan yang statis. Tahu artinya jalan yang statis nggak? Menurut KBI, statis yaitu dalam keadaan diam (tidak bergerak, tidak aktif, tidak berubah keadaannya, kayak status kamu pada si dia. :P
4. Enviro 2T SAE20 : Keunggulan oli ini sebagai pendingin udara
5. Enduro 4T Sport Pertamina Enduro 4T Sport 5w-30 , pelumas sintentik yang diformulasikan khusus untuk menghasilkan kinerja akselerasi dan perlindungan dari keausan yang maksimal .Untuk mesin motor 4 langkah dengan sistem kopling basah.
6. Enduro Matic SAE 10W-30 : Oli Motor yang memiliki moly additive yang mampu mengurangi pergeseran antara komponen dalam mesin. Menjadikan tarikan mesin matic lebih enteng & hemat. . Direkomendasikan untuk motor matic berteknologi CVT seperti Honda (Beat, Vario, Scoopy, Spacy, Revo AT, PCX), Suzuki (Spin, Hayate, Skywave, Skydrive), Yamaha (Mio, Mio Soul, Lexam, Nouvo), & Vespa (Piaggio) hingga motor matic buatan Taiwan.
PT Pertamina Lubricants
Berkenalan dengan PT Pertamina Lubricants yang merupakan anak perusahaan PT Pertamina (Persero). Didirikan pada 23 September 2013 dan menerima pemisahan (spin-o ) Unit Bisnis Pelumas PT Pertamina (Persero) pada 30 Oktober 2013. Cakupan bisnis Perusahaan meliputi dalam dan luar negeri.
Pertamina Enduro mendapatkan Superbrands Award atas kepercayaan masyarakat yang memilih sebagai pelumas unggulan. Selain itu memang Enduro memiliki berbagai varian dan spesifikasi yang diformulasikan khusus untuk berbagai jenis kendaraan roda dua, tentu saja menyesuaikan kondisi jalanan di Indonesia. Sehingga banyak sekali masyarakat mempercayakan oli terbaik pada Pertamina Enduro.
Kegiatan sosial yang dilakukan Pertamina Enduro pun banyak sekali sehingga bukan hanya produknya unggul namun juga banyak kegiatan bermanfaat yang dirasakan masyarakat seperti program Ramadhan dan Idul Fitri yaitu program Ketupat Enduro dan Posko Lesehan Enduro, juga Enduro Student Program : membantu melahirkan wirausaha-wirausaha muda di bidang perbengkelan yang tersebar di wilayah Cilacap dan lainnya.
Nah, tak terasa pembahasan peroli-an bisa panjang juga ya, dan banyak sekali manfaat dari mesin pelumas atau oli mesin . Hal penting lainnya yang bisa diingat dari oli terbaik Pertamina Enduro ini, oli enduro ini bisa didapatkan di bengkel resmi Pertamina atau bisa di beli secara online di marketplace-marketplace. Jadi nggak ada alasan lagi untuk bilang susah carinya, susah dapatkannya.
Web : http://www.pertaminalubricants.com
FP: https://web.facebook.com/SahabatEnduroID
Instagram : https://www.instagram.com/sahabatenduroid/
Sumber Referensi :
http://pelumas.pertamina.com/Files/product_enviro.asp
http://pelumas.pertamina.com/Files/product_enviro.asp
https://my-best.id/116171
https://id.wikipedia.org/wiki/Oli_mesin
https://otoblitz.net/news/news-update/pertamina-enduro-sukses-raih-superbrands-award-2017/
Salam Inspirasi
Sejujurnya aku ga pernah tahu persis cara pemilihan oli kendaraan, seringnya ya ikutin aja servis sebelumnya pakai oli apa hehehe. Makasih banyak mba sharingnya, jadi tambah ilmu biar besok-besok lebih ngerti cara pilih oli.
BalasHapusSama-sama Mba, aku juga banyak tanya sama Pak suami, wkwkwkwk. Ada juga saudaraku yang memang punya bengkel jadi bisa tanyain semua orang, biar nambah juga emak-emak ilmunya.
HapusSaya kudet banget soal otomotif apalagi per oli an hehehe... Baca artikel ini nambah wawasan jadinya. Terimakasih ya
BalasHapusIya mba saya juga belajar dulu padahal inginnya magang di bengkel, tapi nggak dapat izin orang tua, hehehe.
HapusBiasanya yang ngurusin oli dan dunia otomotif lainnya mah suami..hihi.. tapi baru tau juga kalau oli ada banyak ragam dan fungsinya.. Jadi kalau mau milih pun harus seusai dengan apa yang dibutuhkan ya mbak..
BalasHapusIya, biasanya memang kebanyakan pak suami yang bawa motor ke bengkel. :)
HapusMakasi mbaa atas sharingnya, biasanya saya enggak aware tentang informasi ini mengenai oli.
BalasHapusIya sama-sama mba, semoga sekarang semakin aware ya, jadi motornya nyaman dikendarai dan awet juga
HapusAku gak pernah perhatian sama oli mesin. Hehe. Tapi artikel nya bagus buat nambah ilmu macam awam kayak aku.
BalasHapusHehehe iya mba, pengennya sih ditulis semua, tapi nggak kuat juga emak, anak-anak sudah minta jalan-jalan.
HapusKalau beli oli motor dulu biasanya emang disesuaikan aja ama merek dan bengkelnya jual apa 😅 tapi harusnya pintar-pintar milih ya
BalasHapusiya, harus jeli juga oli apa yang dikasih. heheheh
HapusSampai sekarang, aku gak pernah ngerti tentang oli motor. Ngikut suami aja baiknya gimana, atau kalau pas ke bengkel, percaya aja sama pilihan mas montirnya haha.
BalasHapusGapapa mba, berdayakan suami, istri ngikut saja :)
HapusWow ternyata banyak fungsi Oli. Makin paham kenapa sebulan sekali suami ganti Oli, hehe. Btw aku baru tau Enduring ada banyak Varian, kirain Hanya satu XD
BalasHapusiya mak, kasih jatah suaminya buat ganti oli ya, biar motornya juga awet. :) ibarat istri skincare, suami cukup beli olinya juga.
HapusDaku kurang paham pembagian jenis oli, yang ternyata ada tiga, hihi. Yang penting kalau mau mesin motor tetap panjang umur pilih yang terbaik ini
BalasHapusiya yang sesuai dengan type motornya ya Mak.
HapusJujur aku gapernah tau menau soal oli kaya gini. Pokonya apa-apa soal motor pun selalu diurus sama ayahku hehe. Kakak keren banget nih bisa paham banget
BalasHapusBelajar mba, menyerap dan memahami, kalau praktek mah masih belum sempurna ya wajar bukan dibidangnya, xixixixi
HapusAku pengguna kendaraan roda dua dan oli Enduro Matic-G. Baru aja minggu lalu ganti oli di bengkel langganan. Walau bengkel.kecil, ternyata sedia oli juga lhooo
BalasHapusiya, saudaraku juga bengkelnya sedia Enduro , walau bengkelnya minimalis tapi yang penting larisss.
Hapusoli pertamina enduro ini mah andalan para lelaki di rumah nih hehe.. aku sih ga paham cuma sering liat botolnya kalo mereka abis isi ke motor atau mobil.. produk Pertamina emang terpercaya dan handal deh..
BalasHapusiya, sudah bertahun-tahun pula dan mendapatkan penghargaan. keren ya
HapusKesan pertama akalu dengan kata Oli, yg melintas dibenak saya adalah dunia bengkel. Hehehe. Selama ini kalau saya ganti oli motor, manut saja sama mas yang servis. Padahal, harusnya saya sendiri yang milih ya Mbak.
BalasHapusIya , sesuaikan type motornya juga mba.
HapusSaya asli gak ngerti Mbak soal per-oli-an, tahunya jadi penumpang aja. Lah nyetir motor aja gak tabh ini, tp gpp dong baca info soal ini juga, jadi tahu kan oli Enduro jg.
BalasHapusKegiatan Pertamina banyak juga ya tuk masyarakat, wajar doong ya jadi pilihan terbaik juga. :)
Iya mba, program pertamina bagus-bagus.
HapusKemarin nyari-nyari rekomendasi oli motor matic terbaik di Indonesia saat ini, tapi banyak yang menyarankan oli X-TEN. Sebenarnya belum percaya begitu saja sih, tapi kok teman dekat saya juga nyaranin emang pake X-TEN saja. hmm jadi bingung pilih mana
BalasHapusthe dissertation topic of my managment thesis was strategic model of toyota and suzuki, that was veruy much diffficult for me to managem my studies and job altogather then i took help of business management dissertation topics uk, they hwave provide me the best report with zero error.
BalasHapus