-->
Menu
/


www.ernawatililys.com
– Pentingnya genset bagi rumah tangga dan untuk pebisnis rumahan. Zaman sekarang aktivitas rumah tangga itu banyak bukan hanya urusan domestik tetapi bisa merambah ke bisnis rumahan. Karena bekerja itu tak melulu harus dikantoran. Banyak sekali bisnis rumahan dengan berbagai profesi baik sebagai produsen ukm, pekerja freelance hingga membangun usaha di rumah seperti setengah kantor dan setengahnya lagi rumah. Nah, untuk mendukung semua aktivitas tersebut di rumah diperlukan senjata andalan agar semua pekerjaan lancar dan target pun tercapai.

Pentingnya Genset Di Rumah


Pemadaman listrik bagi pebisnis rumahan akan mempengaruhi output produksi, seperti penjahit rumahan, bisnis  makanan dan minuman homemade, tempat kursus serta pekerja freelance yang membutuhkan listrik untuk pekerjaan mobilenya. Berikut ini alasan pentingnya genset di rumah baik untuk rumah tangga maupun bisnis rumahan. 

1. Genset penyelamat ketika pemadaman listrik

Ada yang kaget bangun tidur ternyata ada pemadaman listrik dadakan. Penampungan air kosong, bak mandi tidak cukup untuk aktivitas mandi sekeluarga, nyuci baju dan nyuci piring. Bagi yang tidak menyenangkan dengan aktivitas yang menjadi terhambat karena tidak ada air.  Apalagi untuk masak, pastinya bikin serba salah pilih mana yang paling penting untuk hajat sekeluarga. 

Untuk pebisnis rumahan pun, apalagi ada karyawan yang datang dan tentunya memiliki target produksi harian. Untuk produksi yang membutuhkan tenaga listrik maka pemadaman akan membuat tak berkutik. 

Menyediakan genset di rumah menjadi penyelamat ketika pemadama listrik terjadi sehinga aktivitas tetap berjalan lancar tanpa perlu khawatir terganggu akibat pemadaman listrik mendadak maupun bergilir. Memang bagi kota-kota besar di Indonesia pemadaman tidak melebihi 24 jam atau satu hari full. Namun di Indonesia bagian Timur pemadaman bukan hanya sehari bisa tiga hari atau lebih. Jadi tak heran untuk rumah tangga mereka bukan hanya menyimpan tempat penampungan air yang besar, namun juga membutuhkan genset.

2. Genset bekerja saat dibutuhkan

Pemadalam listrik memang tak mengenal waktu, bisa pagi-siang-sore bahkan malam hari. Genset bekerja saat dibutuhkan. Tak mengenal waktu, mau pagi sampai malam hari genset siap menyalurkan listrik untuk kebutuhan Anda. 

3. Ada genset di rumah melancarkan semua pekerjaan penting 

Bagi ibu rumah tangga yang punya balita pasti cucian menumpuk, rumah cepat kotor dan juga perabot bekas memasak yang perlu segera dibersihkan. Tanpa air dan listrik semua menjadi terkendala. Pun dengan para pebisnis rumahan, mereka yang setiap harinya membuat menu olahan catering yang harus antar tepat waktu, kursus rumahan yang perlu menyalakan benda elektronik seperti laptop,proyektor, AC, pemadaman akan membuat aktivitas terhenti juga. Benda-benda elektronik pun bisa cepat rusak jika sering mati-nyala mendadak. Dengan adanya genset menyelamatkan aktivitas harian juga benda-benda elektronik menjadi lebih awet. Terutama kulkas atau pendingin makanan yang tak boleh mati. Bukan hanya pebisnis, bagi ibu bekerja yang telah membuat stock ASI untuk baby tercintanya, kalau tiba-tiba lemari pendingin ASI tidak bekerja maka stock ASI terancam. Jadi jangan anggap sepele pentingnya menyediakan genset di rumah.



4. Ada genset menyelamatkan moment penting 

Siapa bilang momen paling berkesan itu akan selalu abadi dalam bidikan lensa dan pigura. Kebayangkan, kurang nyamannya saat menjamu acara yang mengundang banyak tamu pasti tuan rumah ingin menyambut dengan penuh sukacita. Tetapi apadaya, listrik mati,aktivitas jadi tersendat. Jika pendingin ruangan tak bekerja,kipas angin mati, bahkan cahaya lampu pun padam. Sudah pasti moment acara apapun jadi kehilangan kesan. 

Jadi sebelum menyiapkan acara penting seperti pernikahan, sunatan, pengajian,ulangtahun, syukuran, aiqahan atau moment berharga lainnya sediakan terlebih dahulu gensetnya. 

5. Ada genset di rumah tenang nggak perlu khawatir listrik padam dan omset menurun.

Deg-deg an listrik padam? Memikirkan aktivitas yang tersendat bahkan omset yang macet, sebaiknya antisipasi dengan menyediakan genset. Ada genset di rumah akan membuat aman dan nyaman melanjutkan aktivitas. Jadi jangan ragu sedia genset terlebih dahulu untuk investasi harian Anda. 


Masih sayang budget untuk membeli senjata andalan di rumah ini? Genset ini bukan hanya bekerja saat ada pemadaman listrik saja, tetapi juga saat moment penting yang tidak akan terulang kembali jadi jangan sampai momen penuh kesan hilang. Maka dari itu penting sedia genset di rumah. Untuk memilih genset terbaik bisa pilih sesuai kebutuhan rumah tangga dan bisnis rumahan Anda dan harga genset  yang variatif dapat juga Anda sesuaikan dengan budget Anda. 

Dari 5 alasan kenapa pentingnya sedia genset bagi rumah tangga dan untuk pebisnis rumahan mana saja yang sesuai dengan Anda. Sharing yuk apakah Anda juga butuh genset di rumah kenapa?


Salam Inspirasi


20 komentar:

  1. Iya nih, sering banget mati lampu. Apalagi kalau hujan dan mati lampu, kakak rachel mah takut gelap. Jadi emang harus punya genset.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kakak Rachel harus punya genset, biar nggak takut mati lampu lagi :)

      Hapus
  2. Kalau mati lampu di malam hari aku tidak bisa tidur karena panas, penting punya genset di rumah.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya Mba, apalagi kalau LDR an. Berasa malam yang horor ya Mba :)

      Hapus
  3. Genset perlu sekali untuk bisnis, supaya urusan penting nggak tertunda kalau mati listriknya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Benar sekali, kalau sering padam pastinya akan terhambat apalagi sekarang banyak sekali bisnis itu online :) listrik untuk aktivitas mobile.

      Hapus
  4. Listrik sudah merupakan kebutuhan yang penting dalam kehidupan sehari-hari ya, Mbak, maka punya genset juga penting adanya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mas, agar tenang juga kalau terjadi pemadaman mendadak. :)

      Hapus
  5. Sepertinya aku juga butuh genset deh, soalnya kalau mati lampu jadi gak bisa kerja.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Wah iya pastinya Mba Ae untuk keperluan rumah dan penerbitan AE publishing. Sukses selalu y Mba.

      Hapus
  6. Penting banget sih menurutku, apalagi kalau kerjanya serba internet dan harus pakai laptop atau wifi.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya benar sekali mba, untuk aktivitas yang lancar ya Mba :)

      Hapus
  7. Kalau mati lampu jadi terbengkalai kerjaannya. Emang butuh genset kayaknya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hohoho benar sekali. Jangan sampai mati lampu dan mati gaya ya.

      Hapus
  8. kalau punya bisnis memang produktifitas hrus tetap berjalan wlupun mati listrik. kalau saya masih sanggup buat beli senter yg bisa diandalin saat mati listrik. Butuh banget genset memang untuk yg memilki usaha agar tdk terganggu saat mati listrik.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya Mas, semoga terkabul bisa beli genset di rumahnya ya.

      Hapus
  9. Yang punya bayi, harus punya genset nih,saat mati listrik dedeknya gak kepanasan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya bunda, punya genset di rumah jadi aman ya.

      Hapus
  10. Bener juga ya, memang gen set penting, terlebih akhir-akhir ini suka mati lampu

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya Mba Yanti, biar aman kerjaan di rumah :)

      Hapus

Diberdayakan oleh Blogger.