-->
Menu
/

Memasuki bulan april banyak tanggalan kalender yang aku tandai. Mulai dari pernikahan teman, ulang tahun sahabat, keluarga, serta ada yang spesial tak terlupakan di bulan ini. Seperti hebohnya berita di seantero Indonesia tentang peringatan sosok pahlawan wanita yaitu Raden Ajeng Kartini, yang lahir di Jepara pada tanggal 21 april 1879. Flasback sejarah membuat kita menghargai jasa pahlawan. Terlepas dari pro dan kontranya. saya disini hanya akan mengenang perjalanan nan indah tak terlupakan.



Ada apa dengan tanggal 21 April?


Alhamdulillah kujawab dengan penuh syukur. Karena tepat tanggal 21 april 2012 aku sempurna menjadi wanita paling berbahagia, melahirkan anak pertama di rumah sakit secara normal, namun melewati fase yang sangat unforgetable moment  yaitu proses persalinan yang luar biasa. Semua sakit hilang ketika anak pertamaku alias jagoan ku muncul, wajahnya yang lucu serta berada diatas dadaku seakan mata ini tak bisa berkedip, terus memandang makhluk ciptaan Allah yang begitu amazing.


hari-hari bersama dengan bayi mungil hingga tak terasa aku telah menjadi ibu yang mendekap penuh cinta serta merawatnnya dengan kasih sayang yang tak terhingga. genap usia nya setahun aku semakin bersyukur dan tambah bersyukur atas semua nikmat dan anugerah dalam keluarga kecil kami.



Diberdayakan oleh Blogger.